Taklukkan Kolombia, Timnas Argentina Tantang Brasil di Final Copa America 2021

Kampartrapost.com – Argentina berhasil menyingkirkan Kolombia di semifinal melalui babak adu penalti dalam ajang Copa America 2021. Messi dkk akan menghadapi rival tangguhnya Brazil di babak final yang dihelat 10 Juli mendatang.

Selasa, 6/7/2021, Argentina mengalahkan Kolombia pada babak semifinal Copa America 2021 melalui drama adu penalti setelah bermain imbang 1-1 di waktu normal. Lautaro Martinez membuka keunggulan pada menit ke tujuh untuk Argentina dengan memasukkan bola ke pojok kiri gawang Kolombia usai menyelesaikan umpan terukur dari Lionel Messi.

Tertinggal di menit-menit awal, membuat Kolombia tampil agresif menyerang dan nyaris menyamakan kedudukan pada menit ke-36 melalui Wilmer Barios yang melepaskan tendangan voli setelah menyambar bola liar dari halauan Nicolas Otamendi. Namun upaya Wilmer masih membentur mistar gawang.

Baca juga: WHO Serukan Pantau Penonton Euro 2020 Lebih Ketat

Babak kedua, Kolombia mulai bermain terbuka untuk mengejar ketertinggalan dan usaha mereka berhasil pada menit ke-61 setelah Gelandang Luiz Diaz berhasil menyamakan kedudukan dengan gol dari sudut sempit yang tak tertepis Emiliano Martinez. Kolombia berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Hingga wasit meniup pluit panjang, pertandingan berakhir dengan skor tetap 1-1. Sehingga untuk menentukan pemenang harus melalui babak adu penalti. Juan Cuadrado Mengawali tendangan penalti untuk Kolombia dan sukses menyarangkan bola ke pojok gawang Emiliano Martinez.

Demikian pula dengan kapten Argentina Lionel Messi yang mengarahkan bola ke pojok kiri atas yang membuat David Ospina terkecoh. Hingga akhirnya Emiliano Martinez menjadi pahlawan untuk Argentina setelah menepis bola dari penendang kelima Kolombia.

Argentina menang adu penalti dengan skor 3-2 dan membawa mereka menuju final yang akan berlangsung di Stadion Maracana, Rio de Janeiro, Minggu mendatang.

Laga Klasik akan tersaji di Final Copa America 2021 saat Argentina berhadapan dengan Brazil pada Minggu mendatang. Sebelum final, Kolombia akan menghadapi Peru di perebutan tempat ketiga Copa America pada 9 Juli di Estadio Nacional de Brasilia.

Berita Terkait