Bima Sakti Datang ke Siak Rayakan Ultah SSB Pandau Jaya

Kampartra Post – Mantan pemain Timnas Indonesia Bima Sakti datang ke Siak rayakan ultah SSB Pandau Jaya.

SSB Pandau Jaya adakan turnamen dalam waktu sepekan ke depan.

Bima Sakti berikan motivasi kepada 40 tim yang berlaga pada turnamen tersebut.

Baca Juga: Harapan PSSI ke Timnas U-17: Susul Timnas U-20

“Pertama adalah disiplin, pemain harus disiplin dimana pun beraktivitas apalagi saat latihan,” kata Bima Sakti.

Tak lupa juga dibersamai dengan kerja keras, shalat lima waktu dan berbakti kepada orang tua.

Bima berharap turnamen tersebut bisa menghasilkan pemain bintang dan menjadi pemain Timnas Indonesia kelak.

Baca Juga: Sepakbola SMAN 1 Bangkinang Kota Juara Liga FJL U-17 dan Wakili Riau ke Jawa Barat

“Untuk mencapai level tertinggi di Indonesia juga bermula dari SSB,” ungkapnya.

Pelatih Timnas Indonesia itu juga pernah tinggal di Pandau Jaya tahun 2005.

Sementara itu, Bupati Kampar Kamsol yang turut hadir pada acara tersebut memberikan apresiasi terhadap pecinta sepakbola di sana.

Klik untuk mengikuti Instagram Kampartra Post 

Dia yakin walaupun turnamen itu hanya pada tingkat desa, namun bisa menghadirkan pelatih Timnas Indonesia.

“Terlihat dari antusias setiap desa melaksanakan turnamen dari berbagai usia,” kata Kamsol.

“Mulai dari usia dini bahkan sampai usia 40 tahun ke atas,” tambahnya.

 

Berita Terkait