Fakta-fakta Bunga Kamboja yang Harus Diketahui

Kampartrapost.comMendengar nama bunga kamboja, pasti beberapa orang langsung mengaitkannya dengan kuburan. Karena, sejak pada zaman dahulu bunga ini memang identik dengan area pemakaman.

Namun pada saat ini kita tidak perlu takut karena kini banyak yang menjadikan bunga kamboja sebagai tanaman hias, karena banyaknya jenis warna yang menarik. Selain itu, juga banyak manfaat untuk kesehatan.

Meskipun memiliki nama kamboja, tetapi bunga ini bukanlah berasal dari negara
kamboja. Bunga ini berasal dari Amerika Tengah yang mampu hidup dalam suhu panas dan dingin.

Di Indonesia sendiri terdapat banyak jenis Plumeria ini dan banyak yang menjadikannya sebagai tanaman hias. Terdapat banyak warna dari jenis-jenisnya, sehingga menjadi daya tarik tersendiri bagi pecinta-pecintanya.

Diantaranya adalah kamboja putih, merah, dan kuning.

Baca juga:

Ada juga istilah bunga kamboja Jepang. Walaupun namanya kamboja jepang, bukan berarti berkaitan dengan negeri Sakura itu.

Berbagai manfaat daun, getah, dan batang bunga kamboja:

1. Menyembuhkan Bisul

Manfaat daun kamboja yang pertama yaitu untuk mengobati bisul, cara penggunaannya sangat mudah.

  • Pertama-tama ambil lah selembar daun kamboja yang masih segar, setelah itu panaskan diatas api, sampai layu, lalu oleskan minyak kelapa atau minyak zaitun, selanjutnya oleskan ke area yang bisul tersebut.
  • Lakukan sampai bisul meredang hingga meletus atau sembuh. Jika penggunaan tersebut tidak terasa adanya perubahan pada bisul, maka lakukan dengan mengambil getah pada pohon bunga kamboja dengan cara mengoleskan pada bisul tersebut.
2. Mengobati Sakit Gigi

Getah pada bunga ini memilki banyak kandungan yang bermanfaat. Misalnya, getah kamboja ini dapat meredakan sakit pada gigi yang berlubang.

Caranya cukup mudah:

  • Pertama, ambil lah beberapa tetes getah bunga tersebut dengan
    menggunakan kapas.
  • Setelah itu letakkan pada gigi berlubang yang sedang sakit. Lakukan
    beberapa kali sehari agar sakitnya berkurang.

Namun getah pada kamboja hanya untuk mengurangi rasa sakit pada gigi
bukan untuk menyembuhkan secara permanen.

3. Khasiat yang lainya

Masih banyak khasiat lainnya yang bisa didapatkan dari bagian bunga kamboja, salah satunya dengan meminum seduhan bunga Kamboja .

Caranya:

  • Ambil beberapa lembar/kuntum bunga kemboja tersebut, setelah
    itu jemur hingga kering.
  • Kemudian seduhlah dengan air panas layaknya seperti membuat teh. Jika meminum secara teratur, maka manfaat bunga kamboja yang kering tersebut dapat menghilangkan rasa sembelit pada perut, selain itu juga bisa menyembuhkan
    rematik, dan asam urat.
Baca juga:

Bunga ini kerap banyak yang menjadikannya sebagai bahan kecantikan. Selain itu, juga digunakan untuk pembuatan minyak urut atau minyak wangi karena wanginya yang khas, dan juga dijadikan campuran minyak sayur.

Nah itulah berbagai manfaat bunga kamboja yang bisa kita ketahui, bisa anda dapatkan untuk kesehatan, tanaman hias, tanaman herbal, dan obat-obat tradisional yang sangat bermanfaat.

Berita Terkait