Hoaks Sumbar Jadi Biang Kerok Covid-19, KJ: Cerna Informasi dengan Baik

Riau, Kampartrapost.comWartawan senior Sumbar Khairul Jasmi sebut lupakan saja yang telah berlalu dan harus tetap mencerna informasi dengan baik.

Hal tersebut disampaikan Khairul Jasmi merespon miss communication berita yang viral dari portal berita Riauoinline yang mengatakan Sumbar biang kerok meningkatnya Covid-19 di Riau.

“Lupakan saja, toh sudah diralat,” katanya.

Khairul Jasmi mengatakan, agar menerima klarifikasi yang sudah disampaikan oleh Humas Riau.

Baca juga: Potensi Minyak Blok Rokan yang Besar

“Wartawan bisa jadi benar kita nggak tahu yang sesungguhnya. Karena nggak tahu itu, kita terima penjelasan humas Riau.”

Sementara itu, menanggapi banyaknya berita hoaks yang tersebar layaknya air mengalir. Ia ingin agar masyarakat harus tetap cerdas dalam mencerna informasi.

“Berita hoaks atau apapun yang hoaks mesti dicerna dengan baik. Antara lain caranya cek fakta, nanya ke teman, cari info lain yang serupa,” jelasnya.

Baca juga: Pemprov Riau Lakukan Penghapusan Denda Keterlambatan Pajak

Komisaris utama Semen Padang ini juga mengatakan banyaknya hoaks yang tersebar karena kurangnya tingkat literasi.

“Hoaks makanya subur karena ada konsumennya, literasi kurang,” tutupnya.

Hoaks Sumbar jadi biang kerok Covid-19 itu sudah diklarifikasi oleh juru bicara Gubernur Riau Hendra Saputra.

Juru Bicara Gubernur Riau Hendra Saputra meluruskan pemberitaan tersebut agar tidak menimbulkan salah paham di tengah masyarakat.

“Saya hadir saat konferensi pers Bapak Gubernur pada hari Rabu tanggal 11 Agustus 2021 di Gedung Daerah, setelah rapat koordinasi Satgas Covid bersama Forkopimda. Bupati/Wali Kota se-Provinsi Riau dan satgas oksigen. Tidak ada sepatah katapun, Pak Gubernur menyampaikan bahwa warga Sumbar dan Sumut penyebab Covid-19 di Riau,” terang Hendra, Kamis (12/8/2021).

Baca juga: 20 Tewas dalam Ledakan Mobil Tangki Pembawa BBM di Lebanon

Berita Terkait