Kamsol Ingin Pacu Sampan Jembatan Kembar Danau Bingkuang Kampar Jadi Wisata Daerah

Bangkinang Kota, Kampartrapost.com – Pj Bupati Kampar Kamsol ingin event pacu sampan Jembatan Kembar Danau Bingkuang Kabupaten Kampar jadi wisata daerah.

Menurut Kamsol pertunjukan yang biasa digelar setiap tahun itu bisa menjadi kesempatan untuk meningkatkan ekonomi masyarakat.

“Setelah tiga tahun vakum akibat pandemi Covid-19, alhamdulillah hari ini Senin (29/8/2022) kita dapat menggelar kembali event pacu sampan Jembatan Kembar Danau Bingkuang Kecamatan Tambang,” kata Kamsol mengutip Diskominfo Kampar.

BACA JUGA: Pemda Akan Launching Beras Asli Kampar Cap Ulu Kasok

“Event ini sangat penting kita lakukan, karena akan memberikan dampak yang signifikan.”

“Semoga ini menjadi moment untuk bangkitnya ekonomi masyarakat serta menjadi ajang silaturrahmi dan hiburan bagi masyarakat,” tambahnya.

Kamsol mengaku senang dengan adanya event ini, sehingga ia pun ikut menyumbang sesuatu untuk peserta yang menjadi pemenang.

“Atas gelaran ini dan bentuk perhatian saya akan memberikan satu ekor kambing untuk pemenang pertama,” ujarnya.

Dia mengatakan bahwa pergelaran tersebut akan dimasukkan ke dalam kalender wisata daerah.

BACA JUGA: Dua Putra Kampar Jadi Pemain PSPS Riau

“Kita akan menjadikan kegiatan ini masuk dalam kalender wisata daerah dan akan melibatkan Provinsi Riau,” jelasnya.

Event ini pun juga tak luput dari kinerja perangkat daerah agar gelaran berjalan dengan lancar.

Untuk itu, Kamsol mengapresiasi para pihak yang ikut terlibat.

Baik itu dari panitia, kepala dan perangkat desa, hingga pihak kecamatan.

Sementara itu, Ketua DPRD Kampar Muhammad Faisal juga menaruh harapan yang sama agar event ini bisa menjadi agenda Pemerintah Kabupaten Kampar dan berdampak baik untuk ekonomi masyarakat.

“Kita berharap Pemkab Kampar dapat menetapkan event ini sebagai agenda yang masuk dalam kalender pemerintah Kabupaten Kampar.”

BACA JUGA: Tak Hanya Launching Beras, Kini Kampar Akan Terapkan SPBE

“Karena pergelaran ini akan memberikan dampak bagi ekonomi masyarakat sekitar,” ungkapnya.

Tak lupa Faisal mengingatkan agar event ini tetap terjaga keamanan serta ketertibannya.

“Jaga keamanan dan ketertiban, terutama suksesnya event pacu sampan ini,” harapnya.

Pemenang pertama pada pergelaran ini akan mendapatkan uang tujuh juta rupiah dan lima juta rupiah untuk terbaik kedua.

 

Berita Terkait