Sembuh dari Covid-19 Berpotensi Alami Rambut Rontok? Berikut Penjelasan Dokter

Kampartrapost.com – Efek samping dari beberapa jenis penyakit biasanya terjadi bagi pengidap, tergantung bagaimana kondisi serta stamina tubuhnya.

Untuk pengidap Covid-19, seorang dokter dari Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro Dr. Alexandra Clarin Hayes mengungkapkan efek samping yang dapat dirasakan bagi para mantan pasien.

Ia mengatakan bahwa kerontokan bagi penyintas bisa berlangsung dari 3-6 bulan usai dinyatakan sembuh total, atau yang dinamakan dengan gejala sisa.

Pernyataan itu dikutip dari tayangan Program Dear Doctor yang diproduksi di Media Center KPC PEN (Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional) pada Kamis (4/11/2021).

Baca juga: SBY Jalani Pengobatan di Amerika Serikat usai Didiagnosa Kanker Prostat

Kondisi rambut rontok pada mantan pasien tersebut dapat terjadi karena beragam alasan, seperti faktor fisik yaitu rambut rapuh.

Selain itu, kerontokan dapat dialami karena meningkatnya pergantian sel rambut serta hormon yang berubah dalam tubuh.

Obat-obatan dan tingginya tingkat stres juga jadi penyebab kerontokan rambut yang bisa dialami.

Saat seseorang dinyatakan terserang Covid-19, hal tersebut kemungkinnan dapat dialami.

Baca juga: Polisi Usut Penemuan Ratusan Batang Ganja setelah Mendapat Laporan Masyarakat di Jambi

Pola tidur yang berantakan, pola makan sembarangan, serta asupan nutrisi yang menurun selama sakit menjadi faktor lain dibalik kerontokan rambut pula.

Efek stres yang dialami tidak hanya karena kecemasan pada penyakit yang dialami, namun juga dapat terjadi karena efek ekonomi.

Dampak pandemi yang banyak merugikan terutama dari segi ekonomi untuk sejumlah orang bisa jadi akar masalah yang menyebabkan kerontokan rambut bagi penyintas.

Usaha yang dapat dilakukan agar rambut rontok dapat berkurang adalah dengan pengelolaan stres seperti latihan pernapasan, yoga, dan sebagainya.

Baca juga: Jajanan Legendaris dari Tanah Melayu, Bolu Kemojo

Produk perawatan rambut yang digunakan juga harus dilihat dengan teliti. Pastikan produk yang digunakan sesuai dengan kondisi agar rambut semakin kuat.

Penelitian terkait kerontokan rambut yang dialami oleh penyintas Covid-19 sendiri telah menunjukkan bukti nyata.

Survei yang dilakukan oleh grup Facebook Survivor Corps.

Peninjauan menunjukkan lebih sepertiga dari total 1700 responden alami kerontokan rambut pasca terjangkit Covid-19.

Berita Terkait