Wisata Ombak Mentawai Berakhir Tragis, Turis Italia Tewas Ditusuk Ikan Todak
Kampartrapost- Keindahan perairan Mentawai berubah menjadi tragedi bagi seorang peselancar asal Italia, Giulia Manfrini (36). Saat berburu ombak di kawasan Ombak Bengbeng, Pulau Masokut, Jumat pagi, Giulia tewas setelah moncong ikan todak tiba-tiba menusuk dadanya.
Peristiwa tak terduga itu terjadi sekitar pukul 9.30 WIB ketika Giulia sedang berselancar.
Ikan todak mendadak melompat dari air dan menghantam tepat di dada bagian kiri korban.
βIni murni kecelakaan tak terduga,β jelas Lahmudin Siregar, Plt Kepala BPBD Mentawai, saat memberikan konfirmasi dari Padang.
Giulia sempat melambaikan tangan meminta pertolongan kepada dua peselancar lain, Alexandre Ribas dan Massimo Ferro, yang berada tak jauh darinya.
Mereka segera memberikan bantuan dan membawa korban ke Puskesmas Pei Pei. Sayangnya, luka yang diderita terlalu parah, dan nyawanya tak dapat diselamatkan.
Menurut pemeriksaan medis, Giulia mengalami luka tusuk sedalam lima sentimeter di dada kiri atas.
Buih dekat hidungnya juga menunjukkan kemungkinan korban mengalami sesak napas atau tenggelam sebelum sempat orang menolongnya
Jenazah Giulia saat ini masih berada di Puskesmas Pei Pei dan akan dipindahkan ke Kota Padang sebelum diterbangkan ke Italia.
Kejadian ini mengguncang para turis dan komunitas lokal, mengingat Mentawai merupakan tujuan favorit para peselancar dari berbagai negara.
Mentawai sebelumnya juga mencatat kejadian serupa pada Juni 2024, ketika peselancar asal Amerika, Erick Robert Soreker, meninggal saat berselancar di Pagai Selatan.
Meski risiko ada, ombak Mentawai tetap menjadi daya tarik utama bagi para peselancar dunia yang menjadikannya destinasi impianΒ setelahΒ Hawaii.