Kecelakaan Tragis, Mobil Kru TV One Tabrak Truk di Tol Pemalang, Tiga Tewas

Kecelakaan Tragis, Mobil Kru TV One Tabrak Truk di Tol Pemalang. Foto: Detiknews

Kecelakaan Tragis, Mobil Kru TV One Tabrak Truk di Tol Pemalang, Tiga Tewas

Kampartrapost-  Insiden kecelakaan maut terjadi pada ruas tol Batang-Pemalang Km 315 pada Kamis pagi (31/10/2024).

Mobil yang membawa kru televisi nasional TV One bertabrakan dengan truk.

Hal ini menewaskan tiga orang di lokasi kejadian.

Menurut keterangan Kepala Unit Kecelakaan Polres Pemalang, Ipda Widodo Apriyanto.

Para korban sudah dibawa ke Rumah Sakit Islam Pemalang untuk proses lebih lanjut.

“Ya, ada tiga korban meninggal dunia. Saat ini, jenazah sudah kami evakuasi ke RSI Pemalang,” ujar Ipda Widodo.

Ia juga mengungkapkan bahwa hingga kini polisi masih melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

Guna untuk mengungkap kronologi insiden tersebut.

Klik untuk berita lainnya

Beberapa saksi sudah memberikan keterangan terkait penyebab pasti kecelakaan.

Berdasarkan laporan mobil kru TV One yang berpelat B-1048-DKG sedang melaju dari arah Jakarta.

Menuju Semarang sebelum terlibat kecelakaan dengan truk boks berpelat AD-2987-NF.

Foto-foto yang beredar memperlihatkan mobil putih bertuliskan TV One itu mengalami kerusakan cukup parah di bagian sisi kiri.

Sementara itu, Kabid Humas Polda Jawa Tengah, Kombes Artanto, menyampaikan bahwa petugas saat ini tengah berada di lokasi kejadian untuk menangani insiden tersebut.

“Betul, ada kecelakaan yang melibatkan kru TV One, dan kami sedang berada di TKP,” ujar Kombes Artanto dalam pernyataannya.

Menurutnya, kecelakaan ini terjadi sekitar pukul 06.45 WIB di jalur A, arah Jakarta menuju Semarang.

Follow untuk berita lainnya

AKP Budi Prayitno dari Satlantas Polres Pemalang juga menyebutkan bahwa saat ini pihaknya belum dapat memberikan detail kronologi kejadian.

Karena masih dalam tahap penyelidikan lebih lanjut.

“Nanti kami akan informasikan detailnya setelah olah TKP selesai dan saksi-saksi diperiksa lebih lengkap,” ujar Budi.

Berita kecelakaan ini menambah daftar panjang insiden lalu lintas di tol, dan kembali menjadi pengingat pentingnya keselamatan berkendara bagi setiap pengendara di jalan raya.