Gibran Serukan Pilkada Damai dan Pengawasan Tanpa Tebang Pilih
Kampartra Post- Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka menyerukan pentingnya menjaga netralitas dan keadilan dalam pelaksanaan Pilkada 2024.
Dalam Apel Siaga Pengawasan di Monas, Jakarta Pusat, Rabu (20/11/2024), Gibran meminta Bawaslu bertindak tegas dan tidak tebang pilih dalam menangani pelanggaran.
“Saya berharap Bawaslu mengawal seluruh proses Pilkada sesuai aturan tanpa memihak,” tegas Gibran.
Ia juga menekankan agar masyarakat dihormati dalam menggunakan hak politik mereka, meski berbeda pilihan.
“Beda pendapat itu wajar, jangan sampai perbedaan ini memecah persatuan,” kata Gibran.
Dia meminta semua pihak, termasuk Bawaslu, KPU, TNI, Polri, dan masyarakat, bersinergi untuk menjaga ketertiban selama masa tenang hingga penghitungan suara.
Gibran mengingatkan bahwa Pilkada 2024 adalah yang terbesar dalam sejarah, melibatkan 508 kabupaten/kota dan 37 provinsi.
Ia menyebut pesta demokrasi ini sebagai momentum penting untuk menghasilkan pemimpin terbaik yang sesuai dengan kehendak rakyat.
Follow Instagram Kampartra Post untuk Berita Menarik Lainnya
“Saya mengajak semua pihak untuk menjaga situasi kondusif. Mari kita pastikan Pilkada ini berjalan aman, nyaman, serta luber dan jurdil,” ujar Gibran.
Ia juga mengutip pesan Presiden Prabowo Subianto bahwa perbedaan merupakan kekuatan bangsa.
“Perbedaan inilah yang mewarnai dan mendewasakan demokrasi kita. Mari sampaikan pemahaman ini kepada masyarakat,” tutupnya.
Empat hari menuju pencoblosan, Gibran meminta semua pihak bekerja sama untuk memastikan Pilkada berjalan lancar tanpa gangguan.