Jepang Ramaikan GBK : 3.000 Suporter Akan Datang

Jepang Ramaikan GBK : 3.000 Suporter Akan Datang

Jepang Ramaikan GBK : 3.000 Suporter Akan Datang

Kampartrapost-3.000 suporter Jepang akan menyaksikan pertandingan Indonesia melawan Jepang lanjutan fase grup kualifikasi piala dunia di Stadion Gelora Bung Karno.

Kedatangan suporter dari negara lain tentu akan memberikan warna baru selama pertandingan berlangsung. Jepang yang saat ini memiliki torehan 10 point memuncaki klasment grup C.

Indonesia yang saat ini menduduki peringkat 4 baru mendapatkan 3 point, Indonesia sangat membutuhkan kemenangan agar lolos ke piala dunia 2026 mendatang.

Bukan hal mudah bagi suporter Jepang untuk datang ke Indonesia karena membutuhkan waktu dan jarak yang jauh.

“Hal ini bukan merupakan masalah yang besar, kalau jepang 3.000 orang sebenarnya tidak banyak,” ujar Shin Tae Yong.

Mengingat kapasitas GBK bisa menampung 78.000 penonton tentu saja bukan masalah besar karena yakin supporter ultras Garuda akan memenuhi stadion.

Di samping itu timnas Indonesia juga akan mendapatkan dukungan dari Korea Selatan. 2000 warga Korea Selatan turut hadir mendukung Indonesia.

“Dalam pertandingan melawan nanti, 2000 warga korea akan bergabung dengan penduduk setempat untuk bersorak,” kata Shin Tae Yong

“Hal ini berdampak positif bagi peningkatan persahabatan kedua negara,” tambahnya.

Tentu saja hal ini disebabkan oleh Shin Tae Yong berasal dari Korea Selatan, warga Korea Selatan mendukung Shin Tae Yong.

Pertandingan ini akan sangat menarik karena 3 negara akan ikut menyaksikan laga. Jepang, Korea Selatan dan tentunya Indonesia

Follow Instagram Kampartrapost

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *