Gunung Marapi Erupsi Lagi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 500 Meter

Gunung Marapi Erupsi Lagi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 500 Meter Foto:detik.com

Gunung Marapi Erupsi Lagi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 500 Meter

Kampartra Post-  Gunung Marapi, yang terletak di Kabupaten Agam dan Tanah Datar, Sumatera Barat, kembali mengalami erupsi pada Kamis, 7 November 2024, pukul 06.20 WIB.

Letusan ini disertai semburan abu vulkanik setinggi 500 meter dari puncaknya, mengarah ke barat laut.

Aktivitas ini terjadi setelah status gunung api ini naik menjadi Siaga (Level III) pada 6 November 2024 oleh Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG).

Kemudian menyusul peningkatan signifikan dalam aktivitas vulkaniknya.

Erupsi yang berlangsung selama 59 detik ini tercatat di seismogram dengan amplitudo maksimum mencapai 8,7 milimeter.

PVMBG memantau aktivitas vulkanik Marapi, yang sejak 1807 sering mengalami erupsi dengan masa istirahat terpendek hanya kurang dari satu tahun.

Aktivitas erupsi Gunung Marapi cenderung meningkat sejak 27 Oktober 2024.

Dengan tinggi kolom abu teramati mencapai 2.000 meter di atas puncak.

Menurut PVMBG, kondisi ini menunjukkan adanya akumulasi energi.

Hal ini dapat melepaskan lebih banyak material letusan yang semakin jauh seiring berjalannya waktu.

Peningkatan aktivitas ini juga disertai dengan gempa vulkanik dalam.

Hal ini beresiko mengindikasikan adanya pasokan fluida (magma dan gas) yang semakin besar dari kedalaman.

Follow Instagram Kampartra Post

Oleh karena itu, pihak PVMBG telah memperingatkan masyarakat yang tinggal dalam radius 4,5 kilometer dari puncak untuk menghindari zona berbahaya ini.

Selain itu, mereka mengingatkan potensi erupsi lebih lanjut yang dapat terjadi sewaktu-waktu.

Seiring dengan terus meningkatnya kegempaan, warga harus tetap waspada terhadap potensi bahaya yang mungkin timbul.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *