Press "Enter" to skip to content

Tekad Mahasiswa FDIK UIN IB Padang Belajar Menulis dengan Ilmadika dan Kampartrapost

Kampartrapost- Padang, 28 September 2024 komunitas penulis Kampartrapost dan Ilmadika mengadakan diskusi santai di Minarko Sungai Bangek dengan tema penulisan berita dan artikel.

Pertemuan ini melibatkan beberapa anggota, termasuk Yuwanda Efrianti, M. Afif Wafri, Anisah Putri, Amelia Fahmi, serta pembina diskusi Fadhilil Wafi.

Diskusi yang berlangsung dalam suasana santai tersebut tetap berfokus pada peningkatan keterampilan menulis.

“Kami di sini tidak hanya sekedar berkumpul, tetapi juga saling berbagi ilmu tentang bagaimana cara menulis yang baik, khususnya dalam berita dan artikel,” ujar Yuwanda Efrianti, salah satu peserta yang fokus pada penulisan berita.

Yuwanda dan Afif Wafri secara khusus mendalami teknik penulisan berita.

Membahas bagaimana menyusun fakta, menentukan angle berita, mendalami penggunaan kalimat aktif, membuat transisi berita hingga bagaimana menarik perhatian pembaca sejak paragraf awal.

Sementara itu, Anisah Putri dan Amelia Fahmi mendalami cara penulisan artikel yang didasarkan pada penelitian dan informasi dari berbagai jurnal dan sumber terpercaya.

Pendekatan ini bertujuan untuk memperkuat argumen dan kualitas tulisan mereka.

Follow Akun Media Sosial Kampartrapost

Fadhilil Wafi, sebagai pembina diskusi, memberikan masukan berharga kepada para anggota.

“Sekali menyelam, sambil minum air,” ungkapnya, menggambarkan bahwa dari satu pertemuan ini, anggota forum ini dapat memperoleh banyak manfaat sekaligus, baik dalam hal pengembangan diri maupun peningkatan keterampilan menulis.

Ia juga menambahkan bahwa diskusi santai semacam ini sangat efektif untuk mempererat hubungan antar anggota.

Hasil pertemuan tersebut cukup produktif.

Yuwanda Efrianti berhasil menyelesaikan tiga berita dalam satu hari, sementara Afif Wafri menyelesaikan satu berita. Anisah dan Amelia terus melanjutkan pengembangan artikel mereka.

Mengakhiri diskusi tersebut, mereka mengadakan foto bersama, mencerminkan kebersamaan dan semangat kolaboratif di antara anggota Kampartrapost.

Pertemuan ini tentunya menjadi langkah awal bagi mereka untuk terus berkarya dan berbagi ilmu dalam dunia penulisan.

 

Be First to Comment

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *