Kampartra Post- Presiden Prabowo Subianto memberikan apresiasi tinggi kepada jajaran kabinet Merah Putih atas keberhasilan menjaga stabilitas negara selama masa kritis akhir tahun.
Saat Sidang Kabinet Paripurna pada Kantor Presiden pada Rabu (22/1/2025), Prabowo memuji koordinasi antarmenteri yang ia nilai berhasil mengatasi tantangan besar.
“Bulan kritis biasanya diwarnai lonjakan harga bahan pokok dan kecelakaan lalu lintas. Namun, kita mampu menciptakan suasana yang stabil, tenang, dan kondusif,” ujar Prabowo saat membuka rapat.
Ia juga memberikan penghargaan khusus kepada Menteri Keuangan Sri Mulyani dan timnya atas pengelolaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) yang efektif dan efisien.
Prabowo menegaskan ia akan terus memantau dan menuntut efisiensi dalam penggunaan anggaran.
Baca juga: Transaksi Judi Online Menurun Drastis Pemerintah Buktikan Efektivitas Penanganan
“Saya minta setiap anggaran menciptakan lapangan kerja dan meningkatkan produktivitas. Kita tidak boleh membuang dana untuk hal-hal yang tidak esensial,” tegasnya.
Presiden menekankan pentingnya kuantifikasi dalam menilai keberhasilan program.
Ia menyoroti devisa sebagai indikator kunci, baik yang dihasilkan maupun yang berhasil dihemat.
Selain itu, Prabowo menegaskan komitmennya untuk mencapai swasembada pangan dan energi sebagai prioritas nasional.
“Kita harus mampu memberi makan seluruh rakyat dan memenuhi kebutuhan energi secara mandiri,” katanya.
Follow Instagram Kampartra Post
Dalam tiga bulan kepemimpinan kabinetnya, Prabowo optimis kebijakan pro-rakyat yang telah berjalan akan terus memberikan dampak positif bagi kesejahteraan bangsa.
Be First to Comment