Lonjakan Angka Penularan Covid-19 Jawa Tengah Capai Nyaris 100 Persen

Jawa Tengah, Kampartrapost.com – Angka kematian akibat virus corona (Covid-19) di Indonesia terus melonjak pesat. Dari data terakhir tercatat telah terjadi 1.024 kasus terpapar dan untuk Provinsi Jawa Tengah 46 persen nya telah menyebabkan kematian.

Provinsi Jawa Tengah menjadi daerah dengan jumlah penambahan kematian akibat Covid-19 tertinggi semenjak diberlakukannya Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) yang telah berlangsung sejak 3 Juli lalu.

Daerah ini juga tercatat sebagai provinsi dengan zona merah terbanyak di Indonesia. Sebanyak 20 Kabupaten/Kota ditetapkan sebagai status zona merah Covid-19. Hal ini menyebabkan harus lebih memperketat protokol kesehatan karena status daerah yang sudah bahaya.

Selama lima hari berlangsungnya PPKM Darurat di Jawa Tengah, kasus kematian Covid-19 melonjak hingga 98,2%. Ini merupakan dua kali lipat dari perolehan kumulatif kematian Covid-19 lima hari sebelum berlangsungnya PPKM Darurat.

Baca juga: Wisata Mulai Bangkit, Catur Ingatkan Tetap Jaga Protokol Kesehatan

Tercatat tanggal 28 Juni-2 Juli Jawa Tengah mencapai jumlah kematian Covid-19 sebanyak 595 kasus. Hanya dalam kurun waktu singkat yaitu 3-7 Juli, terjadi lonjakan drastis hingga mencapai angka kematian kumulatif 1.167 kasus.

Dari data terakhir pada periode 28 Juni-2 Juli, kasus kumulatif Covid-19 menembus 12.392 kasus, dan pada 3-7 Juli naik menjadi 17.497 kasus.

Data dari Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Nasional per Rabu (7/7) sore, tercatat lonjakan penambahan kasus warga yang terpapar virus Corona sebanyak 3.823 orang. Untuk warga yang sembuh bertambah menjadi 2.802 orang, dan kasus meninggal mencapai 480 orang.

Dari situs Jateng Tanggap Covid-19 per Rabu (7/7) pukul 16.00 WIB terdapat perbedaan jumlah angka sembuh dan kematian yang mereka peroleh. Data Menunjukkan penambahan kasus sembuh sebanyak 2.191 warga, dan untuk kasus meninggal sebanyak 204 warga.

Baca juga: Kesaksian Rektor IPB Terpapar Varian Delta Meski Telah Vaksin

Dengan status daerah mencapai angka penularan Covid paling tinggi, kondisi zona merah di Jawa Tengah sendiri lebih sedikit dari pekan sebelumnya, yang mana mengklaim 22 kabupaten/kota sebagai daerah dengan zona penularan Covid yang tinggi.

Seiring terus bertambahnya jumlah orang terpapar, perkiraan zona merah di Indonesia akan terus bertambah hingga pekan kedua Juli 2021. Pemberlakuan PPKM ini Darurat yang telah berlangsung dari mulai 3 Juli kemaren, mampu meminimalisir Covid-19 di Indonesia. Sehingga keadaan dapat berangsur normal kembali.

Berita Terkait