Press "Enter" to skip to content

Letkol Romi Habe Putra, Salah Satu Ajudan Prabowo Asal Bangkinang

Jakarta, Kampartrapost – Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto telah menetapkan para ajudan yang akan mengawalnya selama bertugas. Salah satunya adalah Letkol Romi Habe Putra.

Letkol Romi merupakan seorang TNI Angkatan Laut (AL) asal Bangkinang, Kabupaten Kampar kelahiran tahun 1981.

Pada tahun 2002, Romi menjadi lulusan Akademi Angkatan Laut.

Dia berhasil mendapatkan prediket lulusan terbaik angkatan 12.

Saat ini Romi resmi menjadi ajudan Prabowo, setelah sebelumnya menjabat di KRI Sultan Hasanuddin-366/Satkoarmada II.

Dia memiliki segudang prestasi selama menjadi seorang TNI AL.

Di antaranya; menyelesaikan pendidikan Spesialisasi Perwira Pelaut pada tahun 2009.

Mengikuti pendidikan setingkat Diklapa di International Maritime Officers Course USA 2013.

Follow Instagram Kampartrapost

Selanjutnya, Romi juga ikut serta dalam kegiatan Dikmatra-2 tahun 2015 dan Australian Comman Staff College tahun 2018.

Kemudian Romi mengikuti pendidikan pengembangan spesialis seperti QPR & Maintenance Nav Equipt, Operator/On Board Level Maintenance dan Operator Interrogator Trans. Crs, di Prancis pada tahun 2007.

Pada tahun 2008 Romi mengikuti Basic Training, STWC Table dan kursus Helicopter Landing Officer di Belanda.

Selama menekuni karir di dunia militer, Romi pernah memperoleh penghargaan dari Kementerian Kelautan dan Perikanan pada 2016.

Penghargaan itu Romi dapatkan karena kapalnya berhasil menjadi penangkap kapal ikan asing ilegal.

Romi juga sering mendapatkan tugas dari negara ke luar negeri.

Dia pernah bertugas di Belanda, Jerman, dan Prancis pada 2007 dengan mengemban tugas factory training Korvet Sigma.

Kemudian dia melanjutkan tugas ke Teluk Aden Somalia pada 2011 sebagai Liaison Officer CTF 151.

Lebih lanjut lagi, Romi pernah mengemban tugas di Inggris sebagai Cawak Kapal MRLF dan setelah itu dia mendapatkan tugas belajar Sesko Angkatan sekaligus pendidikan S2 di ANU Australia tahun 2018.

Sejauh ini, Romi menjadi ajudan Prabowo Subianto bersama dengan tiga rekannya yang lain ialah Kolonel Pnb Dr Anton Pallaguna dari TNI AU.

Kolonel Wahyo Yuniartoto dari TNI AD dan Kombes Ahrie Sonta dari Polri